TY - BOOK AU - Dewi Permanasari AU - Prof.Dr.H. Adam Idris,M.Si & Dr. Enos Paselle,M.AP TI - Implementasi Kebijakan Stabilisasi Pasokan Dan Harga Pangan (SPHP) Beras Kota Balikpapan PY - 2024/// CY - Samarinda PB - Fisip Unmul KW - Theses KW - THE KW - Tesis-MAP-Digital KW - MAP-2024-Digital N2 - Tujuan Penelitian ini adalah menganalisis implementasi kebijakan stabilisasi pasokan dan harga pangan melalui penyaluran Beras SPHP di Kota Balikpapan dan faktor penghambat dan pendukung dari implementasi stabilisasi pasokan dan harga pangan melalui penyaluran Beras SPHP di Kota Balikpapan. Jenis Penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Yang bertujuan untuk menggambarkan dan menjelaskan fenomena yang diamati secara langsung dan menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis berbentuk naratif. Berdasarkan hasil penelitian terkait Implementasi kebijakan stabilisasi pasokan dan harga pangan melalui penyaluran beras SPHP dapat disimpulkan bahwa kebijakan ini menghadapi tantangan dalam hal komunikasi, terutama dalam menyampaikan informasi kepada pegawai toko dan masyarakat umum, meskipun sosialisasi sudah dilakukan dengan berbagai metode. Sumber daya manusia yang kompeten dan peralatan yang memadai mendukung implementasi kebijakan ini, meskipun keterbatasan anggaran, terutama dalam transportasi, menjadi kendala. Para aktor menunjukkan komitmen tinggi dalam menjalankan program, aktif dalam kegiatan sosialisasi, monitoring, dan penegakan hukum. Struktur birokrasi yang jelas dan terkoordinasi dengan baik, didukung oleh kolaborasi antarinstansi, memastikan program berjalan lancar. Untuk meningkatkan efektivitas kebijakan, diperlukan peningkatan dalam mekanisme pelaporan, alokasi sumber daya yang lebih efisien, serta peningkatan kesadaran dan ketaatan terhadap kebijakan UR - https://library.fisip-unmul.ac.id/cgi-bin/koha/opac-retrieve-file.pl?id=ef0ae9274bbd1c4a760771c7545f68f7 ER -